Jumlah angkatan kerja pada Agustus 2021 sebanyak 123.327 orang, naik 3.607
orang dibanding Agustus 2020. Sejalan dengan kenaikan jumlah angkatan kerja,
Tingkat Partisipasi Angkatan Kerja (TPAK) juga naik sebesar 1,41 persen poin.
Tingkat Pengangguran Terbuka (TPT) Agustus 2021 sebesar 6,57 persen, naik 0,64
persen poin dibandingkan dengan Agustus 2020.
Penduduk yang bekerja sebanyak 115.226 orang, meningkat sebanyak 2.603
orang dari Agustus 2020. Peningkatan jumlah penduduk yang bekerja terjadi pada
semua lapangan usaha. Jumlah penduduk yang bekerja pada sektor pertanian,
sektor manufaktur dan sektor jasa-jasa meningkat masing-masing sebanyak 192
orang, 1.030 orang dan 1.222 orang. Sejalan dengan peningkatan dalam jumlah,
bila dilihat dari struktur proporsi, penduduk yang bekerja pada sektor manufaktur
dan jasa-jasa mengalami peningkatan sebesar 0,53 persen poin dan 0,10 persen
poin. Sementara itu, persentase penduduk yang bekerja pada sektor pertanian
turun sebesar 0,44 persen poin.
Sebanyak 64.723 orang (56,17 persen) bekerja pada kegiatan informal, naik 0,34
persen poin dibanding Agustus 2020.
Terdapat 33.133 orang (19,81 persen penduduk usia kerja) yang terdampak
COVID-19. Terdiri dari pengangguran karena COVID-19 (3.237 orang), Bukan
Angkatan Kerja (BAK) karena COVID-19 (200 orang), sementara tidak bekerja
karena COVID-19 (5.782 orang), dan penduduk bekerja yang mengalami
pengurangan jam kerja karena COVID-19 (23.914 orang).